Kerjasama Pelatihan SMK IPYAKIN



Menindak lanjuti meeting, presentasi dan demo yang telah dilakukan beberapa kali, STMIK Mahakarya dan SMK IPYAKIN akhirnya mencapai kesepakatan untuk mengadakan kerjasama pelatihan, Office, Softskill dan Accounting system. Pelatihan akan dilakukan beberapa tahap selama satu semester.

Pembukaan pelatihan telah dilakukan di SMK IPYAKIN dengan pengenalan Tim Trainer dan gambaran training ke depan pada bulan July 2018 di sekolah. Harapan kerjasama adalah:

  1. Dengan pelatihan tersebut para siswa dapat mengerti lebih dalam tentang accounting yang merupakan salah satu jurusan di program pendidikan.
  2. Dengan pelatihan Softskill diharapkan para siswa lebih tau arah ke depan mereka serta mampu lebih percaya diri dan mengerti seluk beluk cara melamar pekerjaan.
  3. Dengan pelatihan Office para siswa akan lebih memahami aplikasi word, excel, power point dsb.